Welcome to my blog >>> Cakrawala82

MERATAPI NASIB, JALAN POROS DESA TAK KUNJUNG DI BANGUN

Kondisi jalanan di depan rumah warga, masih terbilang mending dan lumayan jalanan seperti ini. Belum lagi kondisi jalanan yang masuk dalam katagori rusak. 

Membangun dari desa,. Kata Bapak Presiden JOKOWI. tapi? Kenapa desa kami masih belum juga kebagian pembangunan itu wahai Bapak Presiden? 

Berpuluh tahun kami merasakan jalan yang penuh nestapa dan berat. Jalanan berlobang, berlumpur dan bahkan licin dan berbahaya. 

Kami disini layak untuk di tilik dan dilihat, lihatlah potensi luar biasa dari sektor pertanian kami.  Padi disini walaupun tanpa irigasi yang memadai namun dapat panen setahun 3 kali. Bantulah kami, untuk memperbaiki ekonomi kami. Setidaknya bangun jalan kami dan beri kami jembatan agar akses kami mudah untuk berdagang, keluar daerah, belanja, berobat, sekolah dan lain-lain.

Kami, juga putra-putri bangsa pertiwi yang butuh pembangunan yang merata da adil. Kami juga ingin merasakan jalan yang bagus dan halus. Kami, disini juga warga wajib pajak. Kami membayar pajak menuntuk keadilan pembangunan infrastruktur. 

Wahai petinggi negeri ini, lihatlah kami dan tolong kami wargamu yang hidup dan bertumpu di desa seberang sungai komering ini. 

Lihatlah jalan kami, tengoklah dan rasakanlah jika anda kuat semingu saja merasakan apa yang kami rasakan. 
Lok. DESA GUNUNG TERANG, KEC. MADANG SUKU I, KAB. OKU TIMUR, PROV. SUMSEL, NEGARA INDONESIA.

0 Response to "MERATAPI NASIB, JALAN POROS DESA TAK KUNJUNG DI BANGUN"

Posting Komentar