Kepercayaan itu adalah penting, berikut adalah puisi yang bertajuk “Percayalah Padaku”, yang saya persembahkan untuk anda semua penikmat syair puisi dan terkusus untukmu yang ada di sana semoga kau dapat memahaminya..
“Percayalah Padaku”
Katamu,,,
Aku ingat katamu jangan “bohongi aku”
Katamu juga dusta adalah pemantik kemarahanmu
Dulu, saat aku dan kamu belum seperti ini
Saat dulu kita jauh
Aku tidak mengenalmu dan tak tahu dirimu
Tentu saja aku sangat sadis
Tapi kau tahu, oohhh andai saja
Didalam dadaku ini dapat ku utarakan semua
Aahh aku rasa seisi dunia ini akan terperangah
Betapa besar rasa yang tersimpan didalam sini
Jutaan kata, ribuan sayang tanba batas
Aku tidaklah mudah dalam menerima sesuatu
Tapi bersama mu aku iklas
Bukan mulutku yang berkata tapi hatiku
Aku iklas bersamamu, menerimamu
Percayalah padaku
Aku tidak ingin mendustaimu, jika mampu
Tapi, jika suatu hari kau kecewa padaku
Itu bukan inginku, tanyakan pada dirimu
Karya,
Susi Hastuti
0 Response to "Puisi “Percayalah Padaku”"
Posting Komentar