Welcome to my blog >>> Cakrawala82

12 Pantai Terindah Dan Terbaik Di Bali


Pantai Terindah Dan Terbaik  Di Bali Untuk Di kunjungi

Popularitas objek wisata di Bali memang sudah sangat terkenal dan menjadi primadona. wisatawan dalam negeri dan asing menjadikan Bali adalah tujuan wisata yang tidak ada matinya. selalu menarik hati. banyak aneka ragam tempat-tempat wisata di Bali yang menarik untuk dikunjungi memang. seperti pantainya, misal. yaps, pantai di Bali memang sudah tidak di ragukan keindahannya. banyak pantai di Bali yang sangat mempesona. berikut adalah Pantai Terindah Dan Terbaik  Di Bali Untuk Di kunjungi ;

1. Pantai Kuta

Pantai Kuta Bali (Sumber)
Pantai Kuta yang berlokasi tidak jauh dari bandara ini mempunyai garis pantai yang panjang dan melengkung, sehingga memungkinkan untuk Anda dapat berjalan-jalan sampai puas di pantai Kuta.

Selain dekat dengan Bandara, pantai kuta ini merupakan tempat wisata yang tak pernah sepi pengunjung. hal ini karena pantai Kuta merupakan pantai yang sudah sangat terkenal di Bali, bahkan jika anda berkunjung ke Bali jangan sampai anda melewatkan keindahan pantai kuta.

Di pantai kuta, selain kegiatan selancar dan menikmati pemandangan matahari terbenam atau terbit pengunjung dapat juga berbelanja.ataupun wisata kuliner karena memang pantai kuta sudah dilengkapi dengan berbagai macam pendukung wisatawan. 


Sunset di pantai Kuta (Sumber)

2. Pantai Jimbaran

Pantai Jimbaran Bali (sumber)
Pantai Jimbaran, pantai tempatnya menikmati hidangan laut yang lezat. disarankan untuk anda jika hendak datang mengunjungi Pantai Jimbaran adalah pada malam hari.

Pada malam hari pantai ini menjadi pusat kuliner hidangan laut dengan olahan makanan dari bahan yang tentunya masih sangat segar dan lezat. tak heran bila malam tida pantai ini disulap menjadi tempat kuliner yang sangat mempesona pengunjung dengan berbagai hidangannya.

3. Pantai Nusa Dua Bali
Pantai Nusa Dua Bali ini adalah pantai yang sangat cocok untuk berlibur bersama keluarga terutama untuk bermain bersama anak-anak. karena Pantai Nusa Dua Bali ini memiliki karakter ombak yang kecil sihingga sangat cocok dan aman bila membawa anak-anak. selain itu Pantai Nusa Dua Bali juga terkenal dengan kebersihannya yang selalu terjaga sehingga nyaman untuk dikunjungi. 

Pantai Nusa Dua Bali (sumber)
Selain bersih, dilingkungan sekitar Pantai Nusa Dua Bali terdapat banyak hotel berbintang lima. dan jika anda ingin bermalam disekitar sini tentu saja anda tidak perlu repot-repot mencari penginapan.

4. Pantai Sanur Bali

Pantai Sanur (sumber)
Pantai Sanur Bali terkenal dan sangat di sukai pengunjung karena pemandangan yang dimilikinya, dimana anda di sini dapat menikmati matahari terbit / sunrise. Letak dari garis pantai Sanur yang berada dipesisir pulau Bali bagian timur membuat pemandangan matahari terbit di pantai Sanur sangat indah sekali.
Sunrise di Pantai Sanur (sumber)
Selain keindahan sunrise di pantai sanur yang mempesona pantai ini juga memiliki pasir yang putih dan bersih sehingga sangat cocok untuk melakukan aktivitas berenang.

5. Pantai Tanah Lot

Pemandangan Pantai Tanah Lot (sumber)
Selain pantai kuta yang sudah sangat terkenal dengan kepopulerannya, pantai tanah lot ini juga tidak kalah dengah pantai kuta. wisatawan mancanegara dan domestik selalu memadati pantai ini. Keindahan dari pantai Tanah Lot Bali terletak pada pemandangan sunset dengan siluet pura yang berada di tengah laut.

6. Pantai Pandawa

Pandai Pandawa (sumber)
Pada bagian selatan, Pantai Pandawa sangatlah populer dan selalu masuk dalam daftar pantai yang harus dikunjungi. terutama pada wisatawan domestik Pantai Pandawa adalah salah satu pantai yang favorit. 
Pemandangan Pantai Pandawa (sumber)
Pantai Pandawa ini memiliki karakteristik yang tenang dan air lautnya yang biru, pasir pantai halus bersih, serta terdapat tebing batu lengkap dengan patung lima pandawa.  sehingga tidaklah salah jika mereka yang datang ke pantai ini akan menghabiskan waktunya untuk berenang dan bermain kano.

7. Pantai Dreamland

Pemandangan Pantai Dreamland (sumber)
Keindahan pasir putih bersih serta landai dan sarana penunjang pariwisata seperti restoran dan villa juga banyak terdapat disekitar pantai Dreamland Bali. Pantai Dreamland ini juga sudah sangat terkenal di Bali dan selalu ramai di kunjungi oleh wisatawan.

Sebagai hal istimewa dari pantai ini adalah terdapat batu karang putih yang mengelilingi pantai sehingga menambah keindahan pemandangan pantai, selain itu disini wisatawan juga dapat menikmati sunset yang indah. 

Pantai Dreamland (sumber)
8. Pantai Suluba 
 
Pemandangan Pantai Suluba (sumber)


Dikenal dengan nama Pantai Suluban atau juga Pantai Blue Point. merupakan pantai dengan ombak terbaik di Pulau Bali, terutama di Bali Selatan. dan juga pantai yang sudah sangat terkenal dan selalu ramai dikunjungi wisatawan.

Anda bisa melakukan aktivitas surfing dengan ombak yang terbaik dimiliki pantai ini, atau jika malas untuk melakukannya anda bisa menghabiskan waktu anda untuk bersantai menikmati pemandangan terutama pemandangan disore hari akan sangat menarik. 

9. Pantai Seminyak
Pemandangan Pantai Seminyak (sumber)
Pantai Seminyak ini memiliki akses menuju Pantai  tidaklah terlalu sulit, dan bisa dicapai dengan sepeda motor, mobil. Atau bahkan bisa juga berjalan kaki menyusuri garis pantai dari arah Pantai Kuta hingga ke Pantai Seminyak. 

Pantai ini adalah tempat yang paling tepat anda kunjungi jika anda adalah orang yang merupakan pengagum senja. sebab pantai ini merupakan pantai terbaik bagi anda untuk menikmati senja atau sunset.

10. Pantai Tanjung Benoa
 
Pantai Tanjung Benoa (sumber)


Pantai di Bali selatan yang asik untuk mencoba berbagai macam watersport atau olah raga air ya salah satunya yang paling populer adalah pantai Tanjung Benoa. jadi jika anda hobby dengan permainan air yang menantang, anda harus mencobanya di pantai ini. 

11. Pantai Karma Kandara
Pantai Karma Kandara (sumber)
Pantai Karma Kandara ini letaknya tidak lah jauh dari pantai Pandawa, sama – sama berada di daerah tempat wisata Ungasan Bali, oleh sebab itu pantai memiliki karater yang hampir sama. namun, namun, perbedaannya pantai ini relatif lebih damai karena tidak terlalu di padati pengunjung. jadi cocok buat anda yang ingin bersantai dengan kondisi pantai yang senyap dan tenang. hal ini karena memang pantai ini terjaga bagi pengunjung, dan bagi para pengnjung yang ingin masuk kedalam kawasan pantai ini maka pengunjung harus membayar tiketnya terlebih dahulu.

12. Pantai Legian 
Pantai Legian (sumber)
Pantai Legian ini juga sudah cukup populer bagi para wisatawan. tidak jauh dati pantai Pantai Kuta dan sebelum pantai seminyak. 

Pantai ini bisa menjadi tempat asik untuk sekedar bersantai, atau untuk berselancar menaklukkan ombak. dan yang lebih menarik lagi, Pantai Legian ini adalah salah satu pantai dengan sunset yang indah

Nah kira-kira itulah wisata pantai di Bali yang paling menarik menurut cakrawala82. jika teman-teman ada saran tempat-tempat wisata pantai di Bali yang seru lainnya, boleh kali di bagi di kolom komentar di bawah...👇👇😃😆

0 Response to "12 Pantai Terindah Dan Terbaik Di Bali "

Posting Komentar