Welcome to my blog >>> Cakrawala82

Jalan-Jalan Ke Lobang Jepang Bukittinggi, Dingin Bikin Merinding




Bukittinggi, Sumatera Barat menjadi salah satu saksi dimana Jepang pernah berkuasa dan betahta di Indonesia hal ini bukan hanya sekedar dongeng atau cerita saja. Banyak peninggalan yang masih utuh peradabannya hingga saat ini.

Bukti nyata yang saat masih bisa di saksikan secara langsung adalah Lobang Jepang yang ada di kawasan Ngarai Sianok.

Untuk anda para travelers yang belum menjelajah Sumatera bagian Barat ini coba masukkan Bukittinggi yang salah satunya ada Lobang Jepang sebagai salah satu tujuan eksplor anda.

Disini selain menyajikan pemandangan alamnya yang sejuk dan asri ada kawasan peninggalan sejarah yang akan menambah wawasan anda. Di sekitaran sini, tepatnya di kawasan Ngarai Sianok ini ada pemandangan gunung, kemudian pemandangai lembah ngarai sianok itu sendiri dan setelah masuk ke dalam goa Lobang Jepang di pintu akhir anda bisa menuju ke bangunan yang mirip dengan tembok Cina.

Terkhusus, lobang Jepang sebelum anda memasuki ke dalam di pintu luar ada skema peta yang bisa anda poto terlebih dahulu untuk menjadi panduan anda di dalam nantik ataupun jika anda takut tersesat anda dapat menggunakan jasa pemandu yang bisa anda dapatkan saat anda pertama kali masuk ke kawasan Ngarai Sianok ini. Soal harga tergantung anda dalam bernegosiasi.

Suasana di sekitar lobang Jepang yang terdapat di kawasan taman Ngarai Sianok ini sangat sejuk dan nyaman apalagi suasana di dalam Lobang Jobang dingin. disisi lain, suasana sejuk memang terdapat di daerah dataran tinggi yang dikelilingi perbukitan dan suasana dingin di dalam lobang Jepang hal ini karena letaknya yang berada di dalam atau di bawah tanah dan juga Lobang Jepang ini sekarang sudah tidak di fungsikan sebagai bangunan tahanan hanya di buka sebagai lokasi wisata. di dalamnya Lobang jepang memiliki sekat-sekat seperti rumah. dimana ada bagian tersendiri, ada ruang tahanan, ruang rapat dan ruang tempat penyimpanan senjata dan lain-lain. suasana di dalam meskipun sudah di lengkapai lampu tapi memang tetap saja lorong di dalam lobang Jepang masih terlihat agak gelap dan senyap. seruu jika kamu berkunjung rame-rame.






0 Response to "Jalan-Jalan Ke Lobang Jepang Bukittinggi, Dingin Bikin Merinding"

Posting Komentar